header image
Foto dr. Ahmadi, N.H., Sp.Kj

dr. Ahmadi, N.H., Sp.Kj 💐

dokter
dr. Ahmadi Nur Huda, Sp.Kj meninggal dalam usia 57 tahun. Beliau adalah seorang dokter spesialis kejiwaan yang bertugas sebagai tenaga kesehatan di Rumah Sakit Islam (RSI) Sultan Agung, Semarang. Dokter yang pernah menjabat sebagai ketua Gerakan Pemuda Ansor Semarang menghembuskan nafas terakhirnya di RSUD K.R.M.T Wongsonegoro, Semarang pada hari Jumat, 10 Juli 2020, sekitar pukul 06.45 WIB1

dr. Ahmadi Nur Huda memilki riwayat penyakit penyerta atau komorbiditas, yakni sakit gula. Selama pandemi COVID-19 berlangsung, dr Ahmadi Nur Huda menangani pasien terinfeksi virus COVID-19 walaupun resiko tertular virus COVID-19 cukup tinggi bagi tenaga medis yang memiliki penyakit penyerta dibandingkan yang tidak2.

Di hari dr. Ahmadi Nur Huda meninggal dunia, direktur RSUD K.R.M.T Wongsonegoro belum bisa mengkonfirmasi apakah kematian dr. Ahmad Nur Huda dikarenakan oleh virus COVID-19. Namun beliau mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya terhadap kepergian dr Ahmadi Nur Huda. Setelah melakukan test terhadap tubuh almarhum, hasil menunjukan bahwa hasil menunjukan bahwa dr. Ahmadi Nur Huda meninggal akibat terpapar virus COVID-193.

Testimoni Direktur RSUD K.R.M.T Wongsonegoro, dr. Susi Herawati Mkes:

“Almarhum pribadi yang sangat baik dan selalu mengutamakan pelayanan pada pasiennya. Semoga keluar yang ditinggalkan diberi ketabahan dan keikhlasan. Selaman jalan sahabat, rekan sejawat, dan pahlawan kemanusiaan." 4

Sumber:

1https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-5088786/pilu-dokter-kakak-beradik-di-semarang-meninggal-positif-corona
2 https://www.semarangpos.com/lagi-dokter-di-semarang-meninggal-dunia-akibat-covid-19-1044364
3https://www.solopos.com/lagi-dokter-di-semarang-meninggal-akibat-covid-19-1070098
4https://smol.id/2020/07/10/dokter-mantan-ketua-gp-ansor-kota-semarang-meninggal-karena-covid-19/

Pesan Belasungkawa

Muhammad Noor Arifin

Bp Dr Dr KH Ahmadi nur Huda SpKJ adalah seorang dokter sekaligus pendiri pondok pesantren Al barokah Dia seorang yang ramah tamah kepada semua orang saya ingat saat bertemu di masjid Darussalam penggaron beliau selalu menebar senyum dan menyapa kami selamat jalan pak Dokter semoga Khusnul khatimah dan amal ibadahnya diterima oleh Allah SWT aamiin ya rabbal Alamin

3 Mar 2022

Muhammad Noor Arifin

Bp Dr Dr KH Ahmadi nur Huda SpKJ adalah seorang dokter sekaligus pendiri pondok pesantren Al barokah Dia seorang yang ramah tamah kepada semua orang saya ingat saat bertemu di masjid Darussalam penggaron beliau selalu menebar senyum dan menyapa kami selamat jalan pak Dokter semoga Khusnul khatimah dan amal ibadahnya diterima oleh Allah SWT aamiin ya rabbal Alamin

3 Mar 2022

dr dias septaria

Terima kasih dr. Ahmadi NH, Sp.KJ. Beliau adalah dosen pembimbing saya sewaktu di FK Unissula. Beliau seorang guru yang sangat baik, sabar, sangat membimbing mahasiswanya. Semoga beliau ditempatkan di tempat terbaik di sisi Allah SWT amin

3 Feb 2021