header image
Foto dr. Herry Demokrasi Nawing, Sp. A (K)

dr. Herry Demokrasi Nawing, Sp. A (K) 💐

dokter
Dokter Herry Demokrasi Nawing merupakan dokter Spesialis Anak dan pernah menjabat sebagai Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Cabang Sulawesi Selatan periode 2011-2014. Ia menyelesaikan studi kedokteran di Universitas Hasanuddin.
Tercatat sebagai salah satu tenaga kesehatan yang meninggal dunia karena COVID-19, ia menghembuskan nafas terakhirnya pada Jumat (3/7/2020) di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo, Makassar, tempatnya berpraktik dan mengabdi sebagai dokter.

Di kalangan dokter di Sulawesi Selatan, beliau dikenal sebagai sosok senior dan guru yang baik, dan penggemar sepak bola. Sportivitas sepak bola menjadi dasar dr. Herry dalam mendukung tim kesebelasannya.

Kepribadiannya yang selalu tepat waktu membuat dirinya disegani oleh orang orang sekitarnya.



Pesan Belasungkawa

dr. Irma Suryani Darise SpOT(K)

beliau adalah penguji saya saat coas, orangnya sangat ramah, baik dan selalu tersenyum.. Masyaa Allah.. Sangat sulit melupakan beliau yg mengajarkan kesabaran saat menghadapi pasien anak dan orgtuanya,, insyaa Allah menjadi amal jariyah Yaa Allah... semoga Allah menerima amal ibadah ta dokter, dan mengampuni dosa2 ta.. Aamiin Allahumma Aamiin

6 Jan 2021

Abdul Rakhmat

Beliau adalah dokter yang sangat sabar,humanis dan sangat care pada pasien nya....selamat jalan dok, engkau menjumpai Tuhanmu di hari terbaik penghulu para hari....selamat jalan dok.

31 Des 2020

Aryono Hendarto-Ketua Kolegium IKA

Saya mengenal Herry sejak pertengahan tahun 90 an, ketika Herry mengikuti fellowship di bidang Infeksi Anak di Dep IKA FKUI/RSCM. Kami sama-sama staf muda saat itu. Kami makin berteman baik ketika sama-sama menjadi ketua IDAI Cabang. Herry di Sulsel, saya di Jakarta. Herry figur yang baik, ramah supel dan ringan tangan. Herry juga guru yang baik dan serius dalam membimbing. Beberapa kali kami ikut kongres bersama di LN. Pertemuan terakhir dengan Herry adalah tahun 2019, ketika kami sama-sama ikut kongres nasional IKA di Manado. Selamat jalan sahabat, inshaa Allah, engkau menjadi ahli jannah. Aamiin YRA

29 Des 2020